Zombicide: Wulfsburg – Review
Taring Tajam Mengintai
Wulfsburg, sesuai namanya, adalah kota yang dikelilingi oleh hutan nan indah, dimana didalamnya terdapat begitu banyak serigala yang hidup serta berkeliaran didalam hutan tersebut.
Warga Wulfsburg pun membangun tower-tower yang menjulang agar dapat melihat indahnya hutan tersebut, serta sebagai lambang akan derajat kemakmuran mereka. Namun disaat wabah zombie menyerang, para serigala menjadi pertahanan pertama kota tersebut dan menghabisi kerumunan zombie yang melintas…dan pada akhirnya menginfeksi serigala-serigala yang kini tengah memburu manusia didalam kota Wulfsburg.
Serigala Zombie
Zombicide: Wulfsburg merupakan ekspansi dari Zombicide: Black Plague, dimana 1 hingga 6 pemain dapat merasakan teror langsung dari Zombicide. Jika pada Zombicide: Black Plague terdapat zombie yang berasal dari manusia, maka Zombicide: Wulfsburg memperkenalkan 2 jenis zombie baru sebagai berikut;
- Wolfz, merupakan serigala yang telah menjadi zombie, namun tidak mengubah fakta bahwa nereka tetaplah serigala liar yang menjadi lebih liar setelah terinfeksi Black Plague.
Jika kamu merasa Runners pada Zombicide: Black Plague adalah sebuah teror, maka Wolfz yang memiliki 3 aksi untuk setiap aktivasinya sudah tentu akan menjadi momok baru didalam permainan ini. Menyerang menggunakan ranged weapon tidaklah cukup karena bagaimanapun juga kedua kakimu tidak cukup cepat dari kejaran 4 kaki mereka. Ingat! Bahwa bagaimanapun juga mereka adalah serigala…yang hidup berkelompok, dan akan menghampirimu sebagai kawanan serigala!
- Wolfbomination, adalah serigala zombie yang sangat terinfeksi, sehingga mengubah mereka menjadi Abomination. Para veteran Zombicide akan sangat mengenal betapa menakutkannya sosok Abomination saat ia muncul didalam permainan, karena Abomination begitu sulit dibunuh dan serangannya tidak dapat ditahan oleh apapun. Itulah Abomination…namun Wolfbomination adalah Abomination yang memiliki 3 aksi didalam setiap aktivasinya.
Wolfbomination akan membuat Abomination dalam seri Zombicide: Black Plague terlihat begitu ramah, dan semangat juang mu akan seketika runtuh saat Wolfbomination memasuki permainan, dan saat itu pula kamu akan merasa begitu ingin mimpi burukmu segera berakhir.
Mereka Mengejar! Larilah Ke Menara!
Untuk menghindari kejaran para serigala, Zombicide: Wulfsburg memiliki 2 tile baru, yaitu Tower. Tower ini berfungsi sebagai tempat dimana para survivor dapat melarikan diri ke tempat yang lebih tinggi untuk dapat melihat keadaan dengan lebih baik, dan membuat para serigala lebih mudah untuk diserang dari atas menggunakan ranged weapon. Tetapi jangan lupa, berada terlalu lama berada di atas tidak akan menyelamatkan mu, namun hanya sedikit mengulur waktu kematian mu karena bagaimanapun juga, para serigala ini sudah tidak sabar lagi untuk menancapkan taringnya di tubuhmu.
Penilaian
Zombicide: Wulfsburg tidak hanya menambahkan zombie baru kedalam permainan, namun juga senjata-senjata yang mampu membunuh Abomination sekalipun, dimana pada seri sebelumnya Abomination hanya dapat dibunuh dengan Dragon Bile. Kemunculan para serigala sukses membuat survivor mu untuk mundur beberapa langkah, atau bahkan menjauh dari tujuan mu karena serigala ini dengan sangat mudah menjangkau mu, walau keberadaan mu masih jauh dari posisi mereka. Wolfbomination membuat kita mendefinisikan ulang terhadap arti dari teror yang selama ini dirasakan dari Abomination, sebuah teror yang telah melampaui batas teror itu sendiri.
Bagaimanapun juga, Zombicide: Wulfsburg sudah dipastikan menambah pengalaman bermain dari seri Zombicide: Black Plague. Dengan 10 tambahan quest yang ada pada seri ini, akan membuat kita merasakan bagaimana sebuah kota indah yang memiliki menara-menara perkasa yang menjulang tinggi dan dikelilingi oleh eksotisme hutan belantara menjadi sebuah kota yang penuh dengan pembantaian hingga menjadikannya sebagai…Zombicide: Wulfsburg.